Senin, 27 Mei 2013

Tata Cara Registrasi Online SIAM UB

Tata Cara Registrasi Online SIAM UB

kembali ke Pengumuman Daftar Ulang SNMPTN 2013
Download versi pdf Tata Cara Registrasi Online SIAM UB

TATA CARA REGISTRASI ONLINE di laman: www.siam.ub.ac.id
  1. Melakukan registrasi secara online dengan login ke http://siam.ub.ac.id (» Klik DI SINI untuk INFO PIN calon mahasiswa baru 2013) untuk melengkapi biodata Saudara, bagi siswa yang diterima sebagai calon penerima BIDIK MISI masukkan 22-06-2013 pada kolom TANGGAL BAYAR.
    1. Lakukan pencarian PIN mahasiswa baru dengan cara Klik INFO PIN (klik DI SINI untuk INFO PIN mahasiswa baru). Kemudian masukkan Nomor Pendaftaran SNMPTN Anda dan tanggal pembayaran di Bank, dan silahkan menyelesaikan pertanyaan matematika berikutnya (MathGuard).
    2. Hasil pencarian akan keluar PIN, Nama dan Program Studi.
    3. Gunakan No Pendaftaran sebagai username dan PIN sebagai password untuk login dan mengisi biodata secara online di http://siam.ub.ac.id
  2. Isilah Biodata Saudara secara benar, akurat dan jujur untuk keperluan penetapan UKT Saudara secara proporsional.
  3. Setelah mengisi biodata CETAK TANDA BUKTI mulai Form 1 s/d Form 7 untuk diserahkan antara tanggal  1 – 5 Juli 2013 beserta kelengkapan registrasi, bagi calon penerima Bidik Misi serahkan juga Kartu Peserta Bidik Misi dan Formulir Pendaftaran Bidik Misi 2013 beserta lampirannya.
  4. Melihat pengumuman penetapan Biaya UKT Proporsional mulai tanggal 22 Juli 2013 pada laman www.ub.ac.id dan www.siam.ub.ac.id pada menu KEUANGAN.

3 komentar: